Print Friendly and PDF

SPOGA 2014, Paviliun Indonesia Ramai Pengunjung

  September 04, 2014. Category: exporter

Cologne, 3 September 2014, Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (DJPEN), Kementerian Perdagangan telah berpartisipasi pada pameran SPOGA Fair pada tanggal 31 Agustus – 2 September 2014 di Cologne-Jerman.

Keikutsertaan Indonesia pada pameran SPOGA 2014 mendapat perhatian dari pengunjung yang datang dari berbagai negara seperti Amerika Serikat, Belgia, Swiss dan dari negara setempat. Keberhasilan ini ditunjang karena persiapan yang matang dan para peserta telah mengikuti Coaching Program serta didukung lokasi strategis di tengah paviliin negara Eropa sehingga eskportir makin Percaya Diri karena kualita produk yang ditampilkan hampir selevel dengan para peritel besar. Hal ini memberikan keuntungan tersendiri bagi para eksportir terutama dalam meningkatkan kepercayaan para pengunjung terhadap perusahaan-perusahaan Indonesia, bahkan beberapa perusahaan telah menandatangani kontrak pesanan sejak hari pembukaan pameran.

Hingga penutupan pameran, dicatat sejumlah 547 kontak dagang dan menghasilkan rencana kontrak pemesanan sebesar 2,45 juta USD. Capaian selama tiga hari pameran ini, paviliun Indonesia memperoleh hampir 6 kali lipat lebih besar dibandingkan penyelenggaraan tahun sebelumnya yaitu sebesar USD 463.620.

Partisipasi pada pameran ini adalah sebagai implementasi kerjasama Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (DJPEN, Kemendag) dengan Swiss Import Promotion Programme (SIPPO) dalam upaya meningkatkan kemampuan perusahaan furnitur Indonesia dalam memasuki pasar Eropa. Sejumlah 10 perusahaan  yang mengisi Paviliun Indonesia pada SPOGA 2014 dipilih melalui seleksi yang ketat dari berbagai aspek seperti keuangan, jumlah pegawai, proses produksi, desain produk, dan lainnya. Sebelumnya para peserta ini mengikuti berbagai bimbingan dalam memahami selera dan preferensi konsumen di Eropa serta pelatihan menyampaikan informasi dalam waktu yang singkat. Selama pameran berlangsung, para peserta didampingi oleh beberapa orang konsultan pemasaran dari SIPPO untuk membantu dalam memperluas jangkauan calon pembeli dan para konsultan ini juga telah melakukan hubungan dengan berbagai pembeli potensial guna mempromosikan Paviliun Indonesia.

Kesepuluh perusahaan tersebut adalah PT. Casa Java Furniture, Semarang, PT. Evoline Furniture Industry, Sidoarjo, CV. Debough Indonesia – Mbiyen, Sidoarjo, UD. Permata Furni, Semarang, CV. Ergo Furniture Indonesia, Jakarta, PT. Tunas Sinergi Persadatama, Yogyakarta, CV. Suntek Alliance, Jepara, dan CV. Jawa Corner Indonesia, Kudus, serta PT. Amangriya, Sidoarjo, dan Queen Furniture, Jepara.

SPOGA 2014, the garden trade fair, diikuti oleh lebih dari 2000 perusahaan dari lima-puluhan negara di dunia. Penyelenggara dari pameran bergengsi ini adalah Koelnmesse, Cologne, Republik Demokratik Jerman yang pada tahun ini tepat 90 tahun beroperasi.

Sumber : Dit. KPE DJPEN