Print Friendly and PDF

Forum Perdagangan Indonesia 2021 Strategi Penguatan Ekspor

  March 04, 2021. Category: headline

Rabu, 3 Maret 2021

Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional, Kasan berbicara dalam Forum Perdagangan Indonesia 2021 dengan tema Strategi Penguatan Ekspor di Auditorium Kementerian Perdagangan pada Rabu (3 Maret).

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan pra rapat kerja Kementerian Perdagangan yang didahului dengan arahan Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi dan Wakil Menteri Perdagangan, Jerry Sambuaga.

Forum membahas strategi penguatan ekspor dan berbagai langkah konkrit promosi dan fasilitasi peningkatan ekspor di negara akreditasi masing-masing perwakilan perdagangan.


Acara dipandu oleh Direktur Perundingan Bilateral, Ni Made Ayu Marthini dengan mengetengahkan narasumber Atase Perdagangan RI di Washington, Atase Perdagangan Ri di RRT, Atase Perdagangan RI di Paris, Kepala ITPC Johanessburg, dan Kepala ITPC Sydney.

Dalam paparannya, Dirjen PEN menyampaikan bahwa Kemendag fokus pada strategi untuk menjaga mitra utama dan utama ekspor; meningkatkan jumlah dan kontribusi UKM ekspor; menajamkan penetrasi ke pasar ekspor non tradisional; memaksimalkan utilisasi perjanjian perdagangan; serta reformasi regulasi dengan UU Cipta Kerja untuk penyederhaan, percepatan dan kepastian perijinan ekspor impor.