Print Friendly and PDF

Design Talk: Road to Good Design Indonesia 2021

  February 25, 2021. Category: headline

Jakarta, 25 Februari 2021

 

 

 

 

Dirjen Pengembangan Ekspor Nasional, Kasan membuka secara virtual acara Design Talk: Road to Good Design Indonesia (GDI) 2021 Red Carpet “Bringing Local to Global Taste” yang digelar secara daring dan luring dari MBloc Jakarta dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan pada Kamis, (25 Feb).
 
 
 
Acara ini merupakan rangkaian penyelenggaraan GDI 2021, hasil kolaborasi Kemendag dengan Japan Institute of Design Promotion (JDP) dan Japan External Trade Organization (JETRO) dalam rangka meningkatkan kualitas dan nilai produk lokal Indonesia sehingga dapat diterima di pasar global.
 
 
Dalam sambutannya Dirjen PEN mengatakan bahwa guna meningkatkan kapasitas UKM ekspor salah satu langkah konkrit yang dilakukan Kemendag adalah melalui penguatan desain salah satunya dengan penyelenggaraan GDI. Diharapkan, GDI yang telah dilaksanakan untuk kelima kalinya ini dapat memberikan kontribusi bagi pemulihan ekonomi akibat pandemi.
 
 
President Director of JETRO Jakarta, Keishi Suzuki menyatakan dukungan JETRO untuk pengembangan produk Indonesia yang dipercaya memiliki potensi besar menjadi produk ekspor yang menjanjikan di pasar luar negeri.
 
 
Diskusi desain dipandu oleh Creative Storyteller, Film Producer, Brand Activist & Co Founder MBloc Handoko Hendroyono dengan narasumber Direktur Pengembangan Produk Ekspor, Olvy Andrianita; Juri GDI 2020, Jacky Mussry; serta pemenang GDI: Yanuar PF, Freddy Chriswantra dan Stevia Angesty.
 
 
 
 
Hadir dalam acara ini President Director of JETRO Jakarta, Keishi Suzuki; Executive Director Project Department of Japan Institute of Design Promotion, Makiko Tsumura; Ketua Umum Himpunan Desain Interior Indonesia; Ketua Umum Asosiasi Profesional Desain Komunikasi Visual Indonesia; Sekjen Ikatan Arsitek Lansekap Indonesia; Sekretaris Aliansi Desainer Produk Industri Indonesia; Ketua Bidang Promosi dan Perdagangan Asosiasi Eksportir dan Produsen Handicraft Indonesia; Ketua Bidang Perdagangan, Perindustrian, ESDM BPP HIPMI; Perwakilan Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia; para juri dan pemenang GDI 2020; serta media.