Print Friendly and PDF

Perdagangan RI ke Taiwan Surplus Rp 19,8 T

  February 19, 2018. Category: exporter

Nilai ekspor Indonesia ke Taiwan terus mengalami peningkatan. Hal ini terbukti dengan angka perdagangan Indonesia yang surplus sebanyak Rp 19,8 triliun.

Menurut Kepala Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) Taipei Robert J Bintaryo nilai perdagangan Indonesia ke Taiwan selama periode Januari-November 2017 mengalami kenaikan. Tercatat, angka perdagangan Indonesia ke Taiwan surplus sebanyak US$ 1,47 miliar setara dengan Rp 19,8 triliun (kurs Rp 13.500) atau naik 3,06% dibandingkan periode yang sama tahun 2016.

Nilai perdagangan tersebut berdasarkan angka ekspor Indonesia ke Taiwan yang mencapai US$ 4,4 miliar pada periode Januari-November 2017.

"KDEI Taipei akan terus mendorong peningkatan ekspor ke Taiwan dan kita harapkan Indonesia selalu surplus perdagangan dengan Taiwan," kata Robert dalam rilis seperti yang ditulis detikFinance, Jumat (16/2/2018).

Lebih lanjut, Roberth mengungkap selama Januari–November 2017 total keseluruhan perdagangan Indonesia dengan Taiwan mencapai US$ 7,34 miliar atau naik sebesar 14,06% (yoy) dibandingkan periode yang sama di tahun 2016.

Ekspor utama Indonesia ke Taiwan tahun 2017 didominasi komoditas batu bara, gas alam, minyak mentah, kapasitor elektrik, dan timah yang belum ditempa.

Ia pun berharap tahun 2018 angka ekspor Indonesia ke Taiwan meningkat sebanyak 7,8%. Dengan untuk produk target ekspor produk makanan dan minuman, furnitur, kerajinan, pertanian, bahan tambang, alas kaki, garmen, dan perikanan.

Sumber : https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-3870242/perdagangan-ri-ke-taiwan-surplus-rp-198-t